Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Warga Perantauan Desa Pulau Panggung Salurkan Bantuan ke Korban Banjir

Penyaluran bantuan bagi korban banjir di Desa Pulau Panggung Kecamatan Muara Kelingi, Musirawas, Minggu (19/3/2023). Foto: Istimewa.

MUSIBAH banjir yang menerpa beberapa desa sepanjang aliran Musi Di Kabupaten Musi Rawas mengetuk pintu hati warga di perantauan.

Termasuk warga perantauan asal Desa Pulau Panggung Kecamatan Muara Kelingi.

Melalui Organisasi Ikatan Keluarga Pulau Panggung (IKBP) Kota Lubuk Linggau bahu-membahu mengumpulkan sumbangan sukarela untuk meringankan beban warga desa Pulau Panggung yang terdampak Musiba Banjir.

Alhasil gerakan sepontan yang di motori Ahmad Buliah, Nuriyadi Abu Hasan, H Zainal Abidin dan M Wani H Harun dalam waktu beberapa hari saja berhasil mengumpulkan uang  Rp20 juta lebih.

Nuriyadi yang juga Bendahara donasi ini menjelaskan bahwa bantuan diserahkan kemasyarakat sebagai sampel selanjutnya diserahkan kepada Pj Kades Pulau Panggung Sasilawatti SPd.i, sekdes Syaiful amri dihadiri beberpa kadus dan perangkat desa lainnya.

"Dengan rincian sebanyak 325 paket, setiap papket berisi 1 ltr minyak sayur, 1 kg gula pasir, 1 kg tepung, 1 kaleng susu bendera, 1 bungkus kopi," kata Nuriyadi didampingi pengurus IKBP lain seperti Hendri, Fahmi, Kopli dan Edi.

Selanjutnya Nuriyadi mengaku bersyukur kegiatan donasi ini bisa rampung dikerjakan secara gotong royong dan sukarela anggota IKBP, mulai dari usulan, rapat persiapan, pembelian bantuan, pengepakan smpai penyaluran ke desa PulaunPanggung hari ini, (kemarin.red), lancar dan tidak ada kendala berarti.

"Untuk itu kami atas nama Pengurus IKBP kota Lubuklinggau mengucapkan terima kasih kepada sanak dulur anggota grup IKBP yang tersebar diseluruh pelosok tanah air tanpa dapat kami sebutkan satu persatu," sampai Nuriyadi.

Karena sambung Nuryadi, telah memberikan bantuan materi maupun sumbang saran dan dirinya jugo mohon maaf apabila dalam pelaksanaannya banyak kekurangan dan kehilafan.

"Karena kami menyadari kami adalah manusia biasa, semoga kedepannya IKBP menjadi Organisasi yang berkembang dikota Lubuklinggau, seklinlgi terima kasih," imbuhnya.

Sementara Pj Kades Pulau Panggung Sasilawatti Spd.i mengaku senang dapat bantuan, dan mengucapkan Terima kasih atas kepedulian warga perantauan asal desa Pulau Panggung, pasalnya bantuan sangat berarti dan sangat bermanfaat bagi warga desa Pulau panggung.

"Bantuan ini akan segera di salurkan, insya allah sangat bermanfaat sekali," pungkasnya.

Untuk diketahui Pengurus Ikatan Keluarga Besar Pulau Panggung (IKBP) Kota Lubuklinggau, diketuai M Wani H Harun. Sekretaris, H Ahmad Bulia dan Bendahara, Nuryadi.

Anggota, Zulkopli, Mamad, Fahmi, Yazid Bustomi dan EDI.  Serta penasehat H Zainal Abidin dan H Ahmad Rifa'i. **