Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Daftar 9 Dedaunan yang Bisa Mengobati Asam Urat

Ilustrasi Asam Urat.
ASAM urat sering kali menjadi momok bagi mereka yang berusia 30 tahun ke atas. Namun, kini tidak perlu khawatir berlebihan karena ada solusi alami yang dapat kamu coba di rumah. 

Berbagai jenis daun yang mungkin tumbuh di sekitarmu ternyata memiliki khasiat untuk merontokkan asam urat. Inilah beberapa di antaranya:

1. Daun Salam: Daun salam mengandung senyawa kuersetin, miristin, dan mirisetin yang berperan menurunkan kadar asam urat. Cukup rebus daun salam dengan 10 gelas air, tunggu hingga tersisa setengahnya, kemudian minum dua kali sehari.

2. Daun Ketumbar: Kaya akan serat, zat besi, dan magnesium, daun ketumbar bisa membantu menurunkan kadar kreatin dan asam urat dalam darah. Rebus segenggam daun ketumbar dalam dua gelas air selama 10 menit, saring, dan diminum.

3. Daun Seledri: Daun seledri mengandung senyawa luteolin, 3-n-butylphthalide, dan beta-selinene yang dapat menghambat produksi asam urat dalam tubuh. Rebus daun seledri dan minum rutin setiap hari.

4. Daun Kumis Kucing: Senyawa fenolat dalam daun kumis kucing diyakini dapat mengobati asam urat. Rebus sepuluh lembar daun kumis kucing dan minum rebusannya secara rutin.

5. Daun Kelor: Daun kelor mengandung senyawa flovonoid dan alkoloid yang dapat mencegah pembentukan asam urat serta memiliki sifat antiinflamasi. Rebus dan konsumsi air rebusan daun kelor 1-2 kali sehari.

6. Daun Sukun: Kandungan flavonoid dalam daun sukun dapat menurunkan kadar asam urat tinggi. Rebus daun sukun dalam lima gelas air dan minum rebusannya setelah disaring.

7. Daun Sambiloto: Mengandung flavonoid yang dapat menurunkan kadar asam urat dalam tubuh. Kamu bisa mengonsumsi teh daun sambiloto secara bertahap.

8. Daun Sirsak: Kandungan seperti acetogenin, annocatalin, dan asam gentisic dalam daun sirsak dapat membantu mengobati asam urat. Rebus daun sirsak dan minum air rebusannya.

9. Daun Alpukat: Daun alpukat mengandung saponin, alkaloida, dan flavonoid yang dapat menurunkan kadar asam urat. Rebus daun alpukat dan minum air rebusannya dua kali sehari.

Dengan memanfaatkan berbagai ramuan alami dari daun tersebut, kamu bisa meredakan gejala asam urat tanpa harus terlalu mengandalkan obat-obatan kimia. 

Tetapi ingatlah untuk selalu berkonsultasi dengan dokter sebelum memulai pengobatan alternatif. (*/red)