Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bawaslu Empat Lawang Gelar Bimtek Saksi Parpol

Bimbingan Teknis (Bimtek) saksi partai politik peserta pemilu, Rabu (7/2/2024). Foto: dok/Mangoci4lawang Post
MENJELANG pelaksanaan pemilu tahun 2024, Bawaslu Kabupaten Empat Lawang menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) saksi partai politik peserta pemilu, Rabu (7/2/2024). 

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kesiapan saksi parpol dalam mengawal dan mengawasi jalannya pemilu.

Acara yang digelar di Aula Arafah Hotel Zulian Transit ini dihadiri oleh perwakilan dari saksi partai politik, saksi Capres-Cawapres, saksi Caleg, dan Panwascam. 

Selain itu, hadir pula Ketua Bawaslu Empat Lawang, Rodi Karnain, yang diwakili oleh Komisioner Bawaslu, Ahmad Fatria Arsasi, Ketua KPU Kabupaten Empat Lawang, Eskan Budiman S.Pd., dan Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Sopyan, sebagai pembicara.

Dalam sambutannya, Ahmad Fatria Arsasi mengatakan bahwa pelatihan saksi parpol ini sangat penting, karena saksi parpol memiliki tugas yang sama dengan petugas TPS, yaitu mengawal dan mengawasi suksesnya pelaksanaan pemilu. 

"Saksi parpol adalah mata dan telinga dari partai politik di TPS. Mereka harus mengetahui tata cara pemungutan dan penghitungan suara, serta hak dan kewajiban mereka sebagai saksi," ujarnya.

Ia juga menjelaskan bahwa pihaknya mengundang perwakilan dari parpol dan juga Panwascam, karena Panwascam nantinya akan melakukan pelatihan saksi di tingkat kecamatan. 

"Kami ingin memberikan bekal dan bahan kepada Panwascam, agar mereka bisa melaksanakan pelatihan saksi dengan baik dan benar. Kami juga berharap ada koordinasi yang baik antara Panwascam dan parpol di daerah masing-masing," katanya.

Di akhir acara, Ahmad Fatria Arsasi menyampaikan pesan kepada seluruh peserta bimtek, bahwa suksesnya pemilu tahun 2024 adalah tugas bersama. Ia mengharapkan bantuan dari partai politik, penyelenggara pemilu, dan masyarakat untuk sama-sama mengawal dan mengawasi pemilu. 
Acara pembukaan bimteks. Foto: dok/Mangoci4lawang Post

"Kami dari Bawaslu tentunya punya keterbatasan dalam menyukseskan pemilu ini, tapi kami tidak pernah patah arah dalam mengawal dan mengawasi pemilu tahun 2024 ini. Kami berkomitmen untuk menjaga integritas dan kredibilitas pemilu, demi terwujudnya pemilu yang jujur, adil, dan demokratis," pungkasnya.

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Empat Lawang, Eskan Budiman S.Pd., mengapresiasi langkah Bawaslu dalam menggelar bimtek saksi parpol. Ia berharap, kegiatan ini bisa meningkatkan kualitas dan integritas saksi parpol dalam pemilu. 

"Saksi parpol adalah mitra kami dalam penyelenggaraan pemilu. Kami berharap mereka bisa menjalankan tugasnya dengan profesional, jujur, dan adil. Kami juga mengimbau mereka untuk tidak terlibat dalam praktik politik uang, intimidasi, atau pelanggaran lainnya," tuturnya. 
(*)